Tuesday, September 5, 2006

Mencari sebuah pembenaran dari sebuah kejadian


Gampang banget ternyata mencari pembenaran dari sebuah kejadian. gak peduli apa alasannya, tapi yang jelas begitu ada satu hal yang menuntut adanya kerja keras, tapi yang terjadi justru pencarian pembenaran sebagai alasan untuk menghindar dari usaha yang seharusnya dilakukan. jujur aja, hal ini sering mengahmpiriku saat ada sesuatu yang terjadi. beragam problematika yang terjadi tapi yang terjadi selanjutnya adladh pencarian pembenaran, bukan pencarian solusi. susah banget ngungkapinnya tapi itu lah yang biasanya terjadi.

beruntung ada sedikit pencerahan dari salah satu alumni tentang masalah ini. awalnya gak sengaja tapi apa yang beliau tuliskan dan tujukan ke emailku telah memberikan sedikit pencerahan dalam diriku. sederhana, 'Namun, tidak banyak orang untuk sabar terus berusaha dan kadang lebih suka mencari alasan pembenar untuk menghindar'. kata-kata yang cukup singkat, terlepas dari menyinggung ataupun tidak, tapi kata-kata tersebut ada benarnya. banyak yang lebih suka mencari alasan pembenar dibanding sabar dan terus berusaha.

kejutan yang terjadi, dan beberapa hal yang belum mencapai target (menurut pandangan kita) menjadi hal pemicu utama, tapi yang lebih utama lebih pada salah memaknai hidup. pemikiranku saat ini hanya terjadi pada diriku, mungkin akan berbeda jika terjadi pada orang lain.

No comments: